Sabtu, 20 September 2014

Perawatan wajah dengan masker nanas yang sangat ampuh bisa anda coba sebagai cara yang aman untuk perawatan wajah anda dalam menghadapi jerawat atau wajah berminyak. Jika anda memiliki masalah dengan wajah anda, seperti terdapat jerawat, muka berminyak, komedo, adanya garis-garis halus di wajah, anda bisa mencoba tips alternatif perawatan dengan nanas jika anda sering melakukan perawatan dengan biaya yang mahal namun hasilnya tidak maksimal. Tentu saja perawatan dengan nanas lebih murah serta buah ini mudah kita jumpai di pasar-pasar tradisional.

Perawatan wajah dengan masker nanas

Perawatan wajah dengan masker nanas
Perawatan wajah dengan nanas
Nanas merupakan salah satu buah yang kaya dengan kandungan vitamin C. Nanas merupakan tanaman daerah tropis yang berasal dari Paraguay, Brasil, Bolivia. Namun di Indonesia juga ada tempat pengembangbiakan buah nanas, salah satunya terdapat di Lampung yang merupakan penghasil nanas terbesar di Indonesia. Buah nanas banyak mengandung vitamin A dan C dalam jumlah banyak yang berfungsi sebagai antioksidan. Selain itu buah nanas juga memiliki kandungan kalsium, fosfor, magnesium, besi, natrium, kalium, dekstrosa, sukrosa, dan enzim bromelain. Bromelain berkhasiat sebagai antiradang sehingga sering kita dengar bahwa buah nanas bermanfaat untuk mengecilkan amandel sehingga tidak tumbuh besar, Selain itu zat ini juga membantu melunakkan makanan di lambung, menghambat pertumbuhan sel kanker. Serta mengandung serat yang berfungsi membantu memperlancar pencernaan dan pembuangan.

Selain bermanfaat untuk dikonsumsi, buah nanas ternyata juga bermanfaat untuk merawat kulit wajah. Perawatan wajah dengan buah nanas ini sangatlah mudah. Anda pun bisa melakukannya dirumah, terutama saat hari libur untuk memanjakan tubuh anda dengan perawatan agar kembali rileks setelah sibuk dengan rutinitas. Cara paling mudah adalah dengan membuat masker nanas. Penggunaan masker nanas ini tentu aja untuk mempermudah kita mengaplikasikan nanas ke seluruh permukaan wajah. Berikut cara membuat masker nanas untuk perawatan wajah.

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah siapkan buah nanas, kemudian potong-potong lalu hancurkan hingga halus. Kemudian aplikasikan secara merata ke seluruh permukaan wajah. Jangan lupa untuk membersihkan terlebih dahulu wajah kita dengan mencuci muka. Tunggu beberapa menit, kemudian bilas masker nanas dari wajah anda. Lakukan secara rutin. 

Sangat mudahkan membuat masker nanas untuk perawatan kesehatan wajah. Dengan kandungan vitamin C yang ada pada buah ini, mampu mengatasi masalah jerawat, membuat wajah terlihat lebih segar dengan mengatasi masalah minyak yang berlebih diwajah anda. kandungan antioksidan juga membuat wajah terlihat awet muda, jauh dari kerutan dan penuaan dini. Selain itu jika anda memiliki masalah jerawat, anda bisa membaca tips menghilangkan jerawat untuk wajah kering yang aman, Jangan lupa bagikan artikel Perawatan wajah dengan masker nanas yang sangat ampuh ini dengan teman-teman anda ya. 

0 komentar:

Posting Komentar

Unordered List

Sample Text

Blog Archive

Popular Posts

Recent Posts

Text Widget